Prodi Teknik Informatika berkesempatan mengadakan kuliah umum dengan pembicara dosen dari luar negeri. Bertempat di Gedung Rektorat Lantai 3, Kuliah Umum yang mengambil tema "Research: An Opportunity, A Challenge and Exprience" ini dihadiri berbagai mahasiswa dari disiplin ilmu. Adapun yang menjadi pemateri adalah Dr. Beny Tjahjono. Beliau merupakan Dosen University of Cranfield, UK. Tentu merupakan suatu kebanggan bagi Teknik Informatika Untan bisa mendapatkan ilmu dari beliau.
Dr. Benny ini juga merupakan promotor dari salah satu dosen informatika yang sedang menempuh studi Doktoralnya di University of Cranfield tersebut, yaitu Ibu Eva Faja Ripanti, S.Kom., M.Si.
Selain memberikan kuliah umum, kegiatan beliah juga ada di Fakultas Teknik Untan. Bersifat tidak terlalu resmi, sesi sharing dengan Dr. Beny dihadiri oleh dosen serta mahasiswa informatika. Beliau sedikit memberikan tips & trick cara menemukan topik riset yang baik dan melakukan publikasi ter-indeks. Para hadirin juga antusias menyanyakan tentang bagaimana mencari peluang untuk berkuliah di sana. Selain itu, beliau juga diajak berkunjung ke American Coner dan Kedai Perancis.