Detail Berita

Informatika Untan Menjadi Tempat Pelaksanaan Seleksi Penerimaan Bintara TI Polda Kalbar 2018
Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Barat melaksanakan seleksi penerimaan Bintara Kompetensi Khusus Teknologi Informasi (TI) Keahlian Multimedia, Rekayasa Peranti Lunak (RPL) dan Teknik Komunikasi Jaringan (TKJ), berlangsung di Laboratorium Progam Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura (Untan), Selasa (24 April 2018). Kompol Kartyana Widiarso Wardoyo Putro, S.I.K, selaku Sekretaris Panitia Daerah Seleksi Penerimaan Terpadu Anggota Polri Tahun Anggaran 2018 mengatakan saat ini Polri, khususnya Polda Kalbar atau Panitia Daerah Kalbar sedang melaksanakan seleksi penerimaan calon anggota Polri Tahun Anggaran 2018. Di antara penerimaan tersebut ada beberapa jalur, yang Akpol, Bintara, dan Tamtama. Bintara dibagi dua, yakni Bintara Tugas Umum dan Bintara Kompetensi khusus. Kompol Kartyana menjelaskan, Bintara Kompetensi Khusus Tahun 2018 menerima lima bidang ilmu, yaitu Bintara Kompetensi Khusus Teknologi Informatika, Bintara Khusus Penerbangan, Bintara Khusus Pelayaran dan Perkalapan, Bintara Khusus Seni Musik, dan Bintara Khusus Kimia. Yang dilaksanakan pada hari ini adalah tahapan uji kompetensi keterampilan dan perilaku. Kemudian, di antara TI tersebut ada tiga jurusan, yakni Jurusan Teknik Komunikasi Jaringan, Teknik Rekayasa Perangkat Lunak, dan Jurusan Multimedia, jumlah peserta 21 orang, dengan rincian TKJ 12 orang, Multimedia 3 orang dan RPL 6 orang, untuk Tim Penguji kami menggandeng dari Untan. Dirinya mengatakan, untuk penerimaan menggunakan sistem kouta Mabes Polri, dari 21 orang peserta tersebut, hasil ujian keterampilan dan perilaku digabung dengan ujian pengetahuan yang sudah dilaksanakan pada Minggu kemarin. Kemudian, hasil seleksi dikirim ke Mabes Polri yang akan dibuat dalam bentuk rangking nasional, yang akan diumumkan pada Mei mendatang. Hasil seleksi akan diumumkan secara terbuka, setelah ujian ini nilai langsung keluar, untuk menjamin prinsip kami, yaitu BETAH, Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis. Untuk rangking nasional dari Mabes Polri akan diumumkan antara tanggal 5 sampai 7 Mei 2018. Kami mengharapkan dengan adanya kerjasama yang baik ini, kita bisa mendapatkan calon-calon anggota Polri terutama yang memiliki kemampuan kompetensi khusus di Bidang TI dan bisa menjadi calon Polisi yang unggul dan kompetitif Sumber Berita: http://www.untan.ac.id/
Bagikan ke :